Memiliki rumah idaman tentu menjadi impian setiap orang. Wujud rumah modern saat ini pun semakin bervariasi, dari yang bergaya minimalis hingga gaya klasik bernafas era Baroque. Lantas bagaimana menciptakan sebuah rumah super mewah yang memiliki hampir semua fasilitas di dalamnya?

Di kawasan Bel-Air, Los Angeles yang memang area perumahan super mewah tempat kediaman kalangan jetset dunia dan selebritas Hollywood, sebuah rumah ditawarkan dengan harga mencengangkan. Tidak hanya karena luas tanah dan bangunannya, rumah tersebut dirancang dengan detail penuh kesempurnaan di setiap sudutnya.






Rumah yang ditawarkan seharga 250 juta dolar AS atau setara dengan 3,25 triliun Rupiah itu memang diklaim sebagai rumah termahal di Amerika Serikat saat ini. Tentu saja, sebagai tuan rumah, penghuni tidak perlu pusing memikirkan operasional rumah semewah itu karena ditangani oleh tujuh staf berpengalaman. Penghuni juga tidak perlu khawatir terjebak kemacetan berkat adanya landasan helikopter pribadi!

Anda tidak lagi membicarakan berapa ukuran kolam renang di rumah tersebut, karena arsitek dan desainernya telah membuat beberapa fasilitas extravaganza seperti lapangan bowling hingga home theater seukuran bioskop di mal. Kolam renang di rumah juga memiliki pemandangan tak terbatas di kota Los Angeles. Posisinya yang berada di perbukitan Bel-Air memungkinkan penghuni menikmati keindahan kota di rooftop lounge sambil berpesta bersama keluarga atau kolega saat matahari terbenam.









Estetika pada interior rumah juga dipenuhi oleh bermacam koleksi seni karya seniman ternama sehingga rumah tampil layaknya galeri seni atau rumah lelang internasional. Untuk menjamu tamu, penghuni tinggal memilih akan menyajikan pemandangan seperti apa saat makan bersama, pemandangan kota, atau koleksi seni bernilai tinggi.

Menuruni area garasi di lantai basement, arsitek merancang garasi untuk 12 mobil dari merek premium seperti Rolls-Royce, Bentley, Ferrari, Maserati, Bugatti, atau McLaren. Tidak hanya untuk mobil, telah disiapkan pula 10 garasi untuk menyimpan motor-motor mewah koleksi penghuni.



Bagaimana, Anda tertarik memilikinya?

Sumber: Hypebeast