Tahun 2021 baru saja dimulai dan beragam peristiwa krusial telah terjadi di beragam belahan dunia. Dimulai dari penyebaran vaksin di beberapa negara termasuk Indonesia, bencana alam saat musim hujan, hingga kabar internasional, yaitu pelantikan presiden baru di Amerika Serikat.

Kombinasi peristiwa ini seakan merepresentasikan kegundahan publik yang masih harus menghadapi pandemi, namun tetap optimis akan hal yang lebih baik. Seperti makna dari warna Illuminating dan Ultimate Gray yang terpilih menjadi Color of The Year 2021 oleh Pantone.




Berangkat dari dinamisnya kejadian yang terjadi saat ini, dunia desain seakan ingin mencurahkan semangat melalui tren yang dipenuhi dengan kombinasi warna primer yang cerah. Pancaran dan konsep desain penuh warna ini seakan menjadi luapan para desainer dan arsitek dalam menyalurkan kreatifitas yang sempat tertahan selama awal pandemi di tahun 2020. 


Baca juga, Bikin Happy! 12 Warna Cat yang Tepat Berdasarkan Zodiak


Berdasarkan karya arsitektur, desain furnitur, hingga konsep desain yang rilis menjelang awal tahun 2021, yuk simak tren desain tahun 2021 yang tampaknya akan dipenuhi dengan beragam warna ini.


1. Holiday Home ciptaan Zav Architects

Arsitek berbasis di Tehran, Iran ini merancang cultural residence yang terdiri dari 200 kubah dibaluti warna-warna cerah di sebuah pulau kecil bernama Hormuz.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 1

Zav Architects


Ditemani dengan pemandangan laut menghadap teluk Persia, seluruh bangunan memiliki satu lantai berbentuk dome dengan bermacam-macam ukuran yang terinspirasi oleh topografi serta lanskap dari pulau ini.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 2

Zav Architects


Berbeda dari tipikal hotel di pinggir laut lainnya, arsitek justru menciptakan 15 holiday home beserta fasilitas publik (restoran, kafe, dan lain-lain) yang saling berhubungan seolah menciptakan komunitas baru saat berada di tempat liburan ini. Warna cerah seperti merah, hijau, biru yang digunakan pada bagian eksterior hingga interior bangunan merupakan representasi akan warna-warna alam yang menghiasi kawasan ini.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 3

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 4

Zav Architects


Baca juga, Unik! Resort Ini Berada di Antara Teluk dan Laut


2. Katalog 2021 milik Qeeboo

Furnitur dengan bentuk surealis khas Qeeboo semakin terlihat quirky dan dinamis melalui jepretan fotografer mode Elena Iv-skaya. Dalam rangka merayakan ulang tahun ke empatnya, Qeeboo menghadirkan citra yang bold melalui penggunaan warna cerah yang dramatis dalam menampilkan produk andalanya, seperti Giraffe in Love, Rabbit Tree, dan masih banyak lagi.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 5

Qeeboo


Interaksi antara model serta furnitur dalam kampanye teranyar ini seakan menandakan titik permulaan akan kepercayaan diri dan rasa optimis menyambut masa depan di tahun 2021 ini.

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 6

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 7

Qeeboo




Baca juga, Monster Gemas Bukan Seram! Furnitur Baru dari Moooi


3. Sunac Guangzhou Grand Theatre oleh Steven Chilton Architects

Bagaikan kain sutra yang halus, fasad dari gedung teater yang berlokasi di Guangzhou, Tiongkok ini hadir menjadi landmark yang mencuri perhatian publik.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 8

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 9

Steven Chilton Architects


Bentuk gemulai menyerupai kain ini terinspirasi dari sejarah daerah Guangzhou yang dikenal sebagai pusat lahirnya jalur sutra untuk kelautan. Warna merah menyala menjadi dasar utama akan gambar hewan terbuat dari garis emas, yaitu phoenix dan burung yang digambar berdasarkan legenda 110 Birds Paying Homage to the Phoenix.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 10

Steven Chilton Architects


Arsitek seakan ingin menceritakan semangat gelora dunia teater di masa depan nanti melalui bangunan yang memiliki auditorium berbentuk lingkaran yang dikelilingi oleh 360 layar LED serta perangkat untuk mengakomodasi pertunjukan akrobatik.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 11

Steven Chilton Architects


Baca juga, 5 Arsitek Asal Tiongkok dengan Karier Menakjubkan


4. Rumah konten bagi influencer muda oleh Web Stars Channel

Cepatnya pertumbuhan konten di dunia sosial media menjadi dasar dari perusahaan media Web Stars Channel (WSC) dalam mendirikan Defhouse. Rumah yang dirancang oleh John Pentassuglia (Director) serta dibantu oleh arsitek Emanuele Tresoldi berlokasi di Milan,


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 12

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 13

Defhouse


Italia sebagai hunian untuk para influencer muda berusia 16 hingga 19 tahun. Hunian ini diharapkan menjadi medium yang menggugah kreatifitas dalam menciptakan konten di dunia maya melalui interior penuh warna yang instagrammable serta hip. Inilah yang menyebabkan seluruh ruangan dibuat insta-friendly dengan motif-motif unik seperti ruang dengan dinding motif catur hingga penggunaan lampu neon dengan berbagai macam warna ceria.


Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 14

Tahun Baru Penuh Warna Ini Dia Tren Desain Tahun 2021 15

Defhouse



Foto teaser: (Kiri-kanan) Qeeboo, Zav Architects, Steven Chilton Architects, Defhouse