Java Jazz Festival kembali dihadirkan di JIExpo Kemayoran dengan antusias pengunjung yang melebihi tahun lalu yaitu diperkirakan bisa mencapai 110.000 pengunjung. Tahun 2023 ini adalah acara ke-18 bagi Java Jazz Festival yang akan diramaikan oleh lebih dari 140 pertunjukan yang tersebar di 12 panggung.




sebagai salah satu festival musik terbesar di asia tenggara, ada empat special show yang wajib disaksikan di tahun ini, yaitu max, stephen sanchez, the chicago experience feat. danny seraphine & jeff coffey, dan gitaris gitaris grammy, corry wong dengan tiket yang terjual terpisah.




festival jazz tahunan ini selalu diselenggarakan setiap awal bulan maret sejak tahun 2005, namun mengalami perubahan jadwal di tahun 2022 dan selanjutnya akan diselenggarakan setiap akhir bulan mei atau awal juni. tahun 2023, java jazz festival berlangsung selama 3 hari, yaitu pada tanggal 2-4 juni 2023.




harga tiket daily pass untuk 1 hari adalah rp1.025.000, sedangkan jika ingin 3 day pass tiket dijual seharga rp2.450.000. per harinya, pengunjung bisa menyaksikan sekitar 40 acara yang meliputi penyanyi lokal dan manca negara.






Sebuah kesempatan yang luar biasa bisa melihat langsung Laufey, Bob James Trio, Sister Sledge, Grace Kelly, Sezairi, Stacey Ryan, Brian Simpson, dan artis ternama lainnya bernyanyi dan memainkan lagu-lagu hits mereka.


Sedangkan untuk penyanyi Tanah Air seperti Andien, Ecoutez, Ardhito Pramono, Barry Likumahuwa & The Rhythm Service feat. Jesus Moliana, Cakra Khan Sings Soul, Rendy Pandugo, Titi DJ, Vina Panduwinata, hingga pianis kebanggaan Joey Alexander. 



Awalnya, Java Jazz diadakan pertama kali di Jakarta Convention Center pada tahun 2005. Namun berkat antusiasme yang luar biasa, akhirnya festival musik ini memutuskan untuk pindah ke JIExpo Kemayoran pada tahun 2010. Dari awalnya hanya dihadiri 48.000 pengunjung pada tahun 2005, kini jumlah peminatnya meningkat luar biasa. Pada Java Jazz Festival tahun ini, pihak penyelenggara menargetkan jumlah penonton untuk 3 hari meningkat. 



Java Festival Production adalah penyelenggara dari Jakarta International Java Jazz Festival, Java Rockin'land, Java Soulnation, Hodgepodge Festival dan Melomaniac. Selain festival musik, Java Festival Production juga telah membawa nama-nama besar lainnya ke Indonesia seperti Jamiroquai, Diana Krall, dan masih banyak lagi.


Sumber foto: AlaCASA