Material keramik adalah salah satu pilihan favorit kebanyakan pemilik rumah karena merupakan jenis material yang ideal. Keramik adalah pilihan material yang tahan air, mudah dirawat, tahan lama, serta memiliki harga yang cenderung rendah. Selain itu, keramik juga merupakan material yang dapat dirancang dengan berbagai cara kreatif. Berikut 11 inspirasi desain keramik untuk tampilan rumah yang indah! 


1. Tampilan Ruang Etnik dengan Keramik Bercorak

Berikan rumah sentuhan indah keramik bercorak untuk tampilan yang etnik. Terdapat beragam corak keramik yang sudah tersedia di pasaran, baik modern maupun tradisional. Corak pada keramik juga dapat dibuat custom sesuai keinginan. Menggunakan keramik bercorak pada rumah dapat menghasilkan ruangan yang indah dan nuansa yang kaya akan budaya. 



micasa


2. sentuhan seni mosaik untuk ruangan yang mewah dan indah 

selain diberikan corak, bahan keramik sendiri juga dapat digunakan untuk desain mosaik, yaitu seni menyusun material bebatuan kecil menjadi bentuk sebuah gambar atau motif. mosaik adalah pilihan yang tepat untuk memberi rumah sentuhan unik dan cantik.



artistic tile


mosaik keramik juga dapat dibentuk secara custom sesuai gambar yang diinginkan. memasukkan seni mosaik ke dalam desain rumah akan langsung membuat rumah tampak mewah dan indah. dengan mosaik custom, rumah juga akan memiliki dekorasi langka yang tidak dimiliki orang lain. 


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 2

james mcdonal


mosaik keramik juga dapat dibentuk secara custom sesuai gambar yang diinginkan. memasukkan seni mosaik ke dalam desain rumah akan langsung membuat rumah tampak mewah dan indah. dengan mosaik custom, rumah juga akan memiliki dekorasi langka yang tidak dimiliki orang lain. 


3. desain keramik tampak bergaya dengan paduan material lain

jangan takut tampil beda dengan menggabungkan lebih dari satu material dalam satu area. keramik dapat terlihat keren dan menarik saat dipadukan dengan material lain.


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 4

foto : preston schlebusch


dengan desain yang kreatif, keramik dapat menjadi bagian rumah yang paling unik dan estetik. daripada lantai atau dinding yang polos, masukkan keramik ke dalam rancangan dengan motif yang indah untuk memberi rumah aksen yang menarik. 


baca juga : 9 tips memilih keramik dinding dapur


4. tampil unik dengan keramik berbentuk lingkaran

kebanyakan keramik dirancang dan diproduksi dengan bentuk bersegi-segi. tetapi, sebenarnya keramik tidak hanya dapat memiliki bentuk yang lurus dan bersegi, keramik juga bisa diberi bentuk lingkaran. ini memang hal yang jarang ditemukan, tetapi justru dapat membuat rumah tampil beda! 


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 6

allison eden


5. sederhana tapi cantik dengan permainan warna

untuk membuat material keramik tampil indah, tidak perlu rancangan bentuk yang rumit. keramik dengan bentuk yang sederhana juga dapat dirancang sehingga terlihat indah. buatlah susunan keramik yang tampak sederhana menjadi menarik dan cantik dengan perpaduan warna yang kreatif!





6. tampil elegan dengan warna netral dan perpaduan bentuk

berlawanan dengan poin sebelumnya, keramik juga dapat terlihat indah dengan warna yang cenderung merata dipadukan dengan bentuk yang berbeda. menggunakan satu warna atau nuansa warna yang merata akan memberikan tampilan yang lebih simpel dan minimalis, sementara perpaduan bentuk menghasilkan keindahan yang rinci dan tampilan yang elegan. 


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 7

mosaique surface


baca juga : 7 fakta dan keuntungan memakai lantai keramik granit


7. bergaya kreatif dengan bentuk yang abstrak 

keramik tidak selalu harus memiliki bentuk yang tertata dan tersusun rapi. misalnya keramik dengan susunan grid umum, desain keramik dapat dibuat lebih menarik dengan membagi setiap kotak menjadi potongan bentuk-bentuk lain sehingga susunan grid yang sederhana dapat terlihat lebih bergaya.



untuk tampilan yang lebih unik dan lebih kreatif lagi, buatlah rancangan keramik dengan bentuk asimetris yang terlihat acak agar memberi ilusi seperti pecahan. bentuk keramik seperti ini adalah gaya yang lebih khas digunakan di rumah dengan tema modern.


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 8

mosaique surface


8. keramik sederhana menjadi indah setelah dilukis 

keramik tidak hanya dapat digunakan dengan motif berulang atau dibuat mejadi mosaik agar bergambar, tetapi juga dapat dilukis secara custom. ubah keramik yang tadinya tampak sederhana dan membosankan menjadi indah dengan melukis permukaannya. gaya keramik dengan tampilan sederhana seperti grid pun akan langsung terlihat cantik dengan lukisan indah!


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 9

decoholic


9. bentuk fish scale yang digemari karena keindahannya

salah satu bentuk keramik yang banyak dikenal dan disukai orang adalah bentuk fish scale atau sisik ikan. bentuk keramik ini tenar karena tampilannya yang menyerupai sisik ikan cocok untuk menjadi bagian indah kamar mandi. bentuk keramik fish scale sering dipadukan dengan warna hijau dan biru laut untuk membawa suasana pantai ke dalam kamar mandi. 


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 10

home edit


baca juga : lagi renovasi? ini 22 motif lantai keramik kamar mandi


10. matte finishing pada keramik untuk tampil lebih minimalis

kebanyakan keramik diberi lapisan penutup yang memantulkan cahaya atau glossy. tetapi, keramik juga dapat tampil keren dengan lapisan yang matte. pilihan ini cocok untuk penyuka tampilan yang lebih sederhana. keramik dengan lapisan matte akan memberi kesan yang lebih minimalis. 


11 ide kreatif desain keramik untuk dekorasi rumah anda casa indonesia 11

arsitek : cumololimbo studio / foto : javier de paz garcia


11. kreasi monokrom baru menggunakan keramik

gaya monokrom adalah sesuatu yang sudah menjadi tren yang banyak disukai dan digunakan, tetapi jarang sekali orang menggunakan warna monokrom selain putih pada keramik. selain gaya monokrom konvensional yang biasanya campuran beberapa jenis dari warna yang sama, keramik dapat dikreasikan menjadi sangat menarik dengan menggunakan hanya satu warna saja di keseluruhan ruang.


11 Ide Kreatif Desain Keramik untuk Dekorasi Rumah Anda CASA Indonesia 12

Dewildesalhab


Teks oleh : Bella Aqilah Suhardi
Foto Teaser : New Ravenna